KETUHANAN VAISNAVA: Filsafat, Teologi & Kelompok Religius

KETUHANAN VAISNAVA: Filsafat, Teologi & Kelompok Religius

Merupakan pembahasan yang komprehensif tentang Filsafat Ketuhanan, Konsep Teologi, Pemujaan dan kelompok Religius Vaisnava di berbagai belahan dunia. Buku ini kelanjutan dari buku pertama Vedanta & Metode Pemahaman Filsafat Hindu yang disusun secara akademik. Menarik untuk dicermati tentang evolusi Vaisnava sejak jaman kuno hingga era modern yang menjadikannya sedikit berbeda. Tentang teori inkarnasi juga dibahas secara menarik termasuk isu-isu apakah Nabi Muhamad adalah avatara ? Sebagaimana klaim yang terus dihembuskan sejak beberapa tahun lalu. Sejarah perjalanan Vaisnava di Asia Tenggara  juga dibahas secara menarik, yang memberikan pengaruh pada corak keagamaan secara luas di Nusantara. Buku ini juga membahas tentang gempuran dan upaya pertahanan dari Sanatana Dharma serta pemikiran bagaimana membangun masyarakat Hindu yang kuat

Semoga Ksatriya, Intellectual menemukan  percikannya di tengah pekatnya malam !

Karya
Dr. Ni Kadek Surpi, M.Fil.H
ISBN
978-623-09-3876-4
Penerbit
PT Dharma Pustaka Utama
Halaman
xii + 322
Harga
Rp 153.000